Sunday, October 11, 2015

Membersihkan, menyanitasi, dan menyimpan peralatan


          

dalam membersihkan peralatan ada dua cara, yaitu dengan cara manual (washing by hand) dan dengan menggunakan mesin (washing by machine)

A . macam-macam bahan pembersih

            Macam-macam bahan pembersih peralatan yang dapat digunakan antara lain zumason super, sumabrite, sumagrill (SU 896), sumascale (SU 47), sumachlor(SU 357), brulicine 502 (amstrip 502), formula 105 (amstrip 501), formula 473 (amstrip 506), formula 508 (amstrip 508), vim bleach, nobla liquid, silver cleaner (amstrip 513), divoluxe (amstrip 516), aluminium cleaner (amstrip 517), dan solitaire (amstrip 520).

B . keselamatan dan kesehatan dalam penggunaan bahan pembersih

            Beberapa jenis bahan pembersih mungkin berbahaya bagi kesehatan. Ada juga bahan pembersih yang tidak menimbulkan bahaya secara langsung, tetapi jika digunakan terus-menerus akan berdampak pada kesehatan.
Hal-hal yang harus diperhatikan untuk keselamatan dan kesehatan dalam penggunaan bahan pembersih, di antaranya sebagai berikut.
1.      Pergunakan alat pelindung yang telah direkomendasikan
2.      Pergunakan pembersih sesuai dengan fungsinya dan sesuai takarannya
3.      Simpan pembersih di tempat aslinya atau tempat khusus untuk menyimpan bahan tersebut. Semua wadah diberi label dan petunjuk penggunaannya
4.      Tidak menyimpan bahan perbersih di tempat minuman, seperti gelas dan botol
5.      Mengetahui teknik pertolongan pertama ketika tidak sengaja melakukan kontak langsung dengan pembersih berbahaya

C . teknik membersihkan peralatan pengolahan makanan dan peralatan hidang

dalam membersihkan peralatan ada dua cara, yaitu dengan cara manual (washing by hand) dan dengan menggunakan mesin (washing by machine)
1 . teknik mencuci peralatan dengan menggunakan tangan ( washing by hand)
            Bahan-bahan yang diperlukan untuk mencuci , yaitu air panas dan sabun, air yang bersuhu 30-65 derajat celcius, air untuk membilas bersuhu 85-90 derajat celcius. Untuk sabun, sebaiknya gunakan sabun cair bisa juga menggunakan sabun cream, batangan, atau bubuk.
Teknik mencuci dengan tangan :
1.      Soaking (merendam)
2.      Rubbung dan brushing (menggosok dan menyikat)
3.      Rinsing (pembilasan) merupakan proses terakhir daripencucian.
2 . teknik mencuci menggunakan mesin ( washing by machine )
Secara garis besar diswashing machine dibagi menjadi 2, yaitu three zone diswashing machine dansingle tank diswashing machine.

1.      Three zone diswashing machine
a.      Prewashing zone(penyemprotan oleh mesin)
b.      Main washing zone(penyemprotan dengan air panas)
c.       Rinsing zone (pembilasan)
2.      single tank diswashing machine
     A.Pre washing ( pencucian awal)
           B.washing dan rishing

     D.MENJELASKAN 5 PERATURAN HYGINE PENYIMPANAN MAKANAN KERING

a. Simpan makanan kaleng dan makanan kering dalam ruang dingin (20-25 oC), kering dan gelap.
b. Periksa label kemasan, tanggal penggunaan pada saat membeli dan kondisi saat disimpan.
c. Jangan menyimpan cadangan bahan makanan (stock) terlalu banyak.
d. Jangan menyimpan bahan makanan kaleng yang sudah terbuka (sebagian digunakan) dalam ruang penyimpanan kering.
e. Pindahkan sisa bahan makanan dalam kemasan ke wadah yang terbuat dari gelas atau plastik dan simpan dalam refrigerator

     E.MENJELASKAN 5 PERATURAN HYGINE UNTUK PEMANASAN ULANG

a. Panaskan makanan pada suhu 75 oC sesingkat mungkin dalam jumlah sedikit.
b. Gunakan microwive oven jika ada.
c. Aduk makanan untuk mempercepat proses pemanasan.
d. Gunakan termometer untuk memeriksa suhu makanan yang dipanaskan.
 e. Jangan membekukan sisa makanan yang sudah dipanaskan.
     F.Teknik perawatan dan penyimpanan peralatan
1.Peralatan kecil
a. Besi :
1.) Pergunakan sikat cuci lembut untuk mencegah goresan
2.) Pergunakan ai panas dan detergen dan bilas pada air hangat sebelum dikeringkan.
3.) Keringkan dengan lap kering kemudian lapisi minyak sebelum disimpan supaya tidak berkarat.
b. Plastic/ melamin :
1.) Rendam pada air hangat yang dicampur detergen
2.) Gosok dengan spons lmbut.
3.) Bilas air dingin dan keringkan.
c. Alumunium :
1.) Rendam dengan air panas yang berisi detergen
2.) Gosok dengan sikat halus
3.) Bilas dan keringkan dengn air bersih
4.) Jangan menggunakan air asam/ soda karena dapat melarutkan alumunium.
d. Kayu :
1.) Chopping board dan rolling pan sebaiknya tidak dicuci dengan air cukup ditaburi dengan tepung kemudan sikat dengan sikat baja.
2.) Cutting board dan spatula sebaiknya dicuci dengan air panas campur detergen kemudian dijemur.

2.Perlengkapan besar
a.) Peralatan listrik dan gas : Pembersihannya harus sesuai dengan petunjuk yang diberikan pabrik.
b.) Peralatan non listrik : Harus dibersihkan secara menyeluruh setap hari, pergunakan air panas berisi detergen, sikat halus, kemudian bilas dan keringkan.

Teknik Penyimpanan

Peralatan masak yang sudah dibersihkan, kemudian disimpan dan ditumpuk terbalik pada rak yang bersih dan dalam keadaan kering.



cr : yogipratama20.blogspot.com/2014/09/hygiene-dan-sanitasi.html
       http://ditasukmarani.blogspot.co.id/2012/09/peralatan-memasak.html



No comments:

Post a Comment